Kumpulan Kata-Kata Motivasi Hidup untuk Raih Cinta & Kesuksesan


Yang namanya hidup, pasti memiliki halangan dan rintangan yang membuatmu ingin menyerah dalam melakukan sesuatu. Kalau kamu sedang merasakannya, jangan biarkan berlarut-larut dan membuatmu ragu untuk melangkah maju. Kembalikan semangatmu dengan kumpulan kata-kata motivasi hidup ini. Semoga saja, kamu bisa segera bangkit dan berlari lagi.
Hidup ini tak selalu berjalan mulus. Adakalanya kamu bertemu rintangan yang membuatmu ingin menyerah dalam meraih cita-cita, bekerja, belajar, dll. Kalau itu yang sedang kamu rasakan sekarang, mending baca kumpulan kata-kata motivasi hidup yang ada di artikel ini.
Membaca kutipan inspiratif memang dapat membantu membangkitkan semangat yang layu. Jika dirasa perlu, tempellah di meja belajar atau cermin agar bisa sering kamu baca dan melekat di benakmu.
Beberapa quotes diambil dari para tokoh yang telah membuktikan kemampuannya di bidang masing masing. Jadi, perkataan mereka sudah terbukti dan bukan omong kosong belaka.
Kamu bisa menjadikan kumpulan kata-kata motivasi hidup ini sebagai dorongan untuk meraih kesuksesan di berbagai bidang. Semoga saja setelah membacanya, kamu langsung tergerak untuk meraihnya. Tak perlu panjang lebar, yuk langsung baca selengkapnya!

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Hidup dari Lirik Lagu

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Hidup - Lee Hi

1. Jangan Pernah Menyerah

Teruslah bermimpi, walau kenyataannya jauh berbeda. Percayalah, lelah ini hanya sebentar saja. Jangan menyerah, walaupun tak mudah meraihnya. Ipang, Meraih Mimpi
Mewujudkan impian memang sulit. Bahkan terkadang, kamu harus dihadapkan dengan kenyataan yang berbeda dari yang kamu bayangkan sebelumnya. Wajar saja jika kamu merasa sedih dan kecewa.
Meski demikian, jangan biarkan kekecewaanmu terus berlarut-larut. Bukankah buah impian itu justru akan semakin matang dan manis jika kamu mengerahkan tenagamu untuk meraihnya?

2. Selagi Punya Nyawa

Ini hidupku. Sekarang atau tidak sama sekali. Aku tak akan hidup selamanya. Aku hanya ingin benar-benar hidup saat aku masih punya nyawa. Bon Jovi, It’s My Live
Hidup ini hanya sekali. Waktu yang terlewat tak akan pernah kembali lagi. Lalu, masihkah kamu suka menunda-nunda melakukan sesuatu yang penting?
Ingat bahwa suatu saat nanti, jatah waktumu untuk hidup di dunia ini akan habis. Jangan sampai ketika waktumu tinggal sedikit dan kamu tak punya tenaga lagi untuk beraktivitas, kamu hanya bisa menyesali semuanya.

3. Aku Tak Akan Kalah

Tak ada hamparan bunga mawar. Tak ada pelayaran yang menyenangkan. Kuanggap semuanya sebagai tantangan di hadapan seluruh umat manusia. Dan aku tak akan kalah darinya. Queen, We Are The Champion
Ujian sering kali datang dalam bentuk yang tak menyenangkan. Sebisa mungkin, jangan menyerah dan tunduk padanya. Sebaliknya, anggaplah itu sebagai tantangan seperti disebut dalam kumpulan kata-kata motivasi hidup di atas.
Yang namanya tantangan, kamu pasti akan mendapatkan reward atau hadiah setelah menaklukkannya. Apa hadiahnya? Ya tergantung apa yang sedang kamu kejar sekarang. Entah itu kesuksesan, nilai yang bagus, pekerjaan mapan, atau cinta. Jadi, jangan lekas menyerah, ya!

4. Nama yang Diingat

Ini adalah 10% keberuntungan, 20% keterampilan, 15% kemauan kuat, 5% kesenangan, 50% kesakitan, dan 100% alasan untuk mengingat namanya. Fort Minor, Remember the Name
Ingin mengukirkan namamu dalam sejarah suatu saat nanti? Cobalah belajar dari salah satu kumpulan kata-kata motivasi hidup yang diambil dari lirik lagu Remember the Name milik Fort Minor ini.
Kalau kata Mike Shinoda dkk, perlu kombinasi berbagai hal untuk mencapai semua itu. Kesenangan dan keberuntungan hanya mendapat porsi kecil, sementara yang lainnya terdiri dari kemauan kuat, terampilan, dan kesakitan.

5. Menggandakan Masalah

Dalam hidup ini, kita punya beberapa masalah. Tapi saat kau mengkhawatirkannya, kau justru menggandakan masalah tersebut. Bobby McFerrin, Dont worry be happy
Apakah kamu iri melihat orang yang selalu tersenyum bahagia? Bukan berarti mereka nggak punya masalah, lho. Setiap orang pasti punya problemnya sendiri-sendiri. Tapi mungkin, mereka memilih untuk tak pusing memikirkannya dan menikmati hidup.
Terlalu mengkhawatirkan masalah memang bisa membuatmu pusing dan justru menambah masalah lain. Alangkah lebih baik jika kamu mencoba mencari sisi positif darinya. Dengan demikian,  kamu akan punya tenaga baru untuk mengatasinya. Ingat, masalah bukan untuk dikhawatirkan, melainkan diselesaikan.

6. Jangan Takut Salah

Tak masalah jika nafasmu tersengal, tak akan ada yang menyalahkanmu. Kau bisa membuat kesalahan dari waktu ke waktu. Semua orang juga melakukannya. Lee Hi, Breathe
Nggak ada yang sempurna di dunia ini. Sangat wajar jika kamu mengalami kegagalan atau membuat kesalahan dalam melakukan sesuatu. Tak perlulah kamu terpuruk dan berlama-lama menyalahkan dirimu sendiri.
Cukup sedih sebentar dan bangkitlah kembali. Tapi, jangan sekali-kali melupakan kesalahan itu agar kamu tak mengulanginya lagi ke depannya nanti.

7. Nyalakan, dan Bersinarlah!

Tahukah kalau masih ada kesempatan untukmu? Karena masih ada percikan api di dalammu. Kau hanya perlu menyalakannya, dan membiarkannya bersinar. Katy Perry, Firework
Duniamu tak akan berakhir begitu saja ketika kamu mengalami kegagalan. Selama nafasmu masih berhembus, akan selalu ada kesempatan untukmu bangkit dan berlari kembali.
Banyak kok, orang-orang hebat di dunia ini yang harus jatuh berkali-kali sebelum berhasil mengukirkan namanya dalam sejarah. Salah satunya Abraham Lincoln, yang sempat bangkrut dan kalah dalam delapan kali pemilu sebelum akhirnya menjadi presiden Amerika Serikat ke-16.

8. Bakal Makin Kuat

Apa yang tidak membunuhmu akan membuatmu semakin kuat. Kelly Klarkson, Stronger (What Doesn’t Kill You)
Makna kutipan ini masih berkaitan dengan kumpulan kata-kata motivasi hidup sebelumnya. Meski kamu sempat gagal dan terjatuh, bukan berarti duniamu akan berakhir selamanya.
Kamu justru akan menjadi pribadi yang lebih kuat lagi jika berhasil melewatinya. Sama seperti bayi yang sedang belajar berjalan. Tersandung berkali-kali justru akan menguatkan pijakan dan langkahnya.

9. Bukan Karena Terpaksa

Kau bisa menyebutku bodoh, dan aku akan tersenyum. Aku tak ingin sukses dengan melakukan hal-hal yang tak ingin kulakukan. BTS, Wings
Apakah kamu memiliki impian yang diremehkan oleh orang-orang di sekitarmu? Apakah kamu jadi berkecil hati karenanya? Kalau iya, contoh kumpulan kata-kata motivasi hidup dari penggalan lirik lagu BTS ini mungkin cocok untukmu.
Kamu bisa saja sukses saat melakukan sesuatu yang tidak sesuai dengan passion-mu. Tapi, akankah kamu bahagia karenanya? Bukankah kepuasan yang kamu dapatkan akan lebih besar jika mengejar sesuatu yang benar-benar kamu inginkan?

10. Masih Hidup

Aku tak akan kehilangan apa pun lagi. Akan kutinggalkan masa lalu dan melompat. Sosokku yang tengah jatuh ini sangatlah indah. Aku bahkan merasa lebih hidup sekarang. Aku masih hidup. Big Bang, Still Alive
Melupakan kegagalan dan kesedihan di masa lalu memang sulit. Namun, jangan sampai kamu jadi terbelenggu dengannya dan tak bisa lagi untuk melangkah maju.
Lepaskan belenggu itu dan melompatlah. Saat kamu bisa melepaskan beban itu, kamu akan bisa menikmati hidup dengan lebih leluasa.

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Hidup dari Novel

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Hidup - Roy T. Bennet

1. Momen Penuh Arti

Ketakutan bisa bermanfaat, Laila. Ia akan membuatmu tetap merasa hidup. Tapi, jangan biarkan ia menguasaimu dan menebarkan keraguan di hatimu. Saat ketakutan mulai mengambil alih, gunakan satu-satunya hal lebih kuat dan tak terkalahkan untuk melawannya: semangatmu. Hatimu. Sabaa Tahir, An Ember in the Ashes.
Tak ada hal yang diciptakan di dunia ini dengan sia-sia. Begitu pun ketakutan. Seperti diujarkan dalam kumpulan kata-kata motivasi hidup ini, rasa takut akan menjaga kita untuk merasa tetap hidup. Dengan ketakutan itu, kita akan berusaha menemukan jalan untuk mengatasinya.
Namun, adakalanya rasa itu muncul tak terkontrol dan mulai menguasai dirimu. Saat itulah, kamu harus fokus mengerahkan semangat dan hatimu untuk mengalahkannya.

2. Tak Lagi Peduli

Kau tak akan lagi terlalu memedulikan apa yang dipikirkan orang lain tentangmu. Terutama setelah kau menyadari betapa jarangnya mereka melakukan itu. David Foster Wallace, Infinite Jest
Pernahkah kamu merasa ragu mengerjakan sesuatu karena khawatir dengan pandangan orang lain terhadapmu? Lantas, pada akhirnya kamu jadi nggak melakukan apa-apa.
Asal kamu tahu saja, mereka juga manusia yang punya kesibukan dan masalahnya sendiri-sendiri. Kalaupun mereka memikirkanmu, pasti nggak bakal memakan waktu lama. Jadi, kenapa kamu harus pusing-pusing membuang waktumu untuk memedulikan pendapat mereka?

3. Tak Sama Seperti yang Terlihat

Semua yang terbuat emas dari emas tak berkilauan. Tak semua yang mengembara itu tersesat. Yang tua tapi kuat tak akan layu, akar yang dalam tak akan terjangkau oleh embun beku.  J.R.R. Tolkien, The Fellowship of the Ring
Sering diremehkan orang lain karena kamu terlihat terlalu lemah untuk mengejar suatu impian? Tak usah terlalu pedulikan cemoohan mereka. Seperti disarankan dalam contoh kumpulan kata-kata motivasi hidup ini, anggap saja sebagai cambuk untuk membuatmu lebih kuat lagi.
Kalau pada akhirnya akhirnya kamu berhasil meraih impianmu, mulut mereka akan tertutup sendiri. Kamu justru bisa membuktikan dua hal sekaligus, yakni bahwa anggapan mereka salah, dan bahwa kualitas dirimu lebih baik dari mereka.

4. Batasan Diri

Yakinlah dengan potensimu yang tak terbatas. Satu-satunya batasanmu adalah yang kau tetapkan pada dirimu sendiri. Roy T. Bennett, The Light in the Heart
Pendapat orang lain sebenarnya tak akan berpengaruh apa-apa kalau kamu tak terlalu memusingkannya. Pada akhirnya, pendapatmu terhadap diri sendiri itulah yang menentukan hasil akhirnya.
Terkadang, kamu terlalu menganggap remeh dirimu sendiri dan merasa tak mampu melakukan ini itu. Tanpa kamu sadari, kamu justru membatasi diri untuk berkembang. Berhenti melakukannya dan eksplorasi semua potensimu.

5. Menunggu dan Berharap

Dia yang merasakan duka mendalam akan bisa mengalami kebahagiaan yang tiada tara. Hidup dan berbahagialah anak-anakku tersayang. Jangan lupa, hingga datang saatnya Tuhan berkenan menunjukkan masa depan manusia, semua kearifan kita terangkum dalam dua kata berikut, ‘menunggu dan berharap.’ Alexandre Dumas, The Count of Monte Cristo
Seperti dibahas dalam kumpulan kata-kata motivasi hidup sebelumnya, tak ada hal di dunia ini yang diciptakan dengan sia-sia. Termasuk salah satunya, rasa duka yang mungkin sering menghantui dirimu.
Duka ada agar kamu bisa merasakan kebahagiaan yang tiada tara. Hingga kebahagiaan itu datang suatu hari nanti, jangan lupa untuk terus mencarinya, lalu menunggu, dan berharap kepada Yang Maha Kuasa.

6. Hanya Perlu Hidup

Kau tak perlu hidup selamanya. Kau hanya perlu benar-benar hidup. Natalie Babbit, Tuck Everlasting
Kamu hidup di dunia ini hanya sekali. Itu pun dengan batas waktu yang telah ditentukan oleh Yang Maha Kuasa. Jangan sampai hidup ini hanya diisi dengan pola yang itu-itu saja. Hanya makan, tidur, bekerja/sekolah, pulang, lalu tidur lagi. Apa bedanya dengan panda yang kerjaannya hanya makan dan tidur setiap hari?
Iya kalau kamu menikmati hari yang seperti itu. Kalau kamu terpaksa? Sama saja dengan membuang waktumu sia-sia. Oleh karena itu, pastikan kamu menikmati apa yang kamu jalani sehingga kamu merasa benar-benar hidup karenanya.

7. Bukan Orang yang Sama

Aku tak bisa kembali ke hari yang telah lalu. Karena saat itu, aku bukanlah orang yang sama (denganku sekarang). Lewis Carroll, Alice in Wonderland
Masih ingat serial dan film anak-anak Doraemon? Robot kucing lucu ini punya mesin waktu yang bisa mengantar Nobita dkk ke masa lalu. Saat kamu melakukan kesalahan dan menyesal, mungkin kamu ingin punya alat seperti itu.
Akan tetapi, sebenarnya ada baiknya mesin waktu hanya ada di dalam cerita. Kamu yang sekarang justru lebih dewasa karena sudah mengambil pelajaran dari kesalahan di masa lalu. Masa iya, pelajaran yang berharga ini malah kamu sia-siakan begitu saja?

8. Antara Kebebasan dan Kedisiplinan

Carilah kebebasan dan kau akan menjadi tawanan hasratmu. Carilah kedisiplinan dan kau akan menemukan kebebasan. Frank Herbert, Dune
Ada beberapa orang yang menjalani hari-harinya untuk mencari kebebasan. Tanpa mereka sadari, mereka mungkin malah terpaku untuk mendapatkannya dan merasa tertawan jika usaha itu gagal terlaksana.
Kalau menurut Frank Herbert dalam kumpulan kata-kata motivasi hidup ini, ada baiknya jika kita mencari kedisiplinan alih-alih kebebasan. Karena lewat kedisiplinan itu, kita akan terbiasa melakukan semuanya tanpa beban dan justru memperolah kebebasan yang sesungguhnya.

9. Perubahan Adalah Intinya

Apa yang harus kau lakukan saat tidak menyukai sesuatu adalah mengubahnya. Kalau kau tak bisa mengubahnya, ubah cara berpikirmu tentangnya. Jangan mengeluh! Maya Angelou, Wouldn’t Take Nothing for My Journey Now
Di hidup ini, pasti kamu pernah menemui hal-hal yang nggak kamu sukai. Kalau itu terjadi, cobalah lakukan sesuatu untuk mengubahnya. Tapi kalau usahamu gagal, bukan berarti kamu harus  meratapinya.
Sedih yang berkepanjangan justru menyiksa pikiranmu sendiri, sementara hal itu tak akan berubah begitu saja hanya karena kamu benci. Lebih baik, ubahlah cara berpikirmu tentangnya. Carilah hal positif yang ada di baliknya dan mulailah belajar menyukainya.

10. Selalu Bersyukur

Bersyukurlah atas apa yang telah kau miliki saat mengejar tujuanmu. Kalau kau tak bersyukur, apa yang membuatmu berpikir kalau kau bisa bahagia dengan sesuatu yang lebih dari itu? Roy T. Bennett, The Light in the Heart
Adakalanya kamu terlalu sibuk mengejar tujuan tanpa mensyukuri apa yang telah kamu punya. Tak heran jika setelah tujuan itu tercapai, kamu bukannya puas, justru merasa ada yang kosong dan ingin segera mengejar target lainnya.
Sifat tak lekas puas memang baik untuk dimiliki karena bisa membantu mengembangkan dirimu. Tapi, tanpa disertai rasa syukur, kamu tak akan pernah menemukan kedamaian hati. Justru itulah yang perlu kamu miliki agar bisa hidup bahagia di dunia ini.
Baca juga: Bikin Baper Perasaan Mantanmu Pakai Kata-Kata buat Mantan yang Makjleb Ini

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Kerja

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Hidup - Ann Landers

1. Kerja Keras dan Mencintai Pekerjaan

Apa yang kau kerjakan akan menjadi bagian besar dari hidupmu. Satu-satunya jalan untuk benar-benar puas adalah dengan bekerja keras. Dan satu-satunya jalan untuk bisa bekerja keras adalah mencintai apa yang kau kerjakan. Kalau kau belum menemukannya, teruslah mencari. Jangan berhenti. Karena dengan menggunakan hati, kau akan tahu saat kau menemukannya. Steve Jobs
Sebagian harimu akan dihabiskan dengan belajar atau bekerja. Usahakan kamu selalu bahagia dan sepenuh hati menjalaninya. Sehingga, kamu pun rela mengerahkan seluruh tenagamu dan mendapatkan hasil yang memuaskan.
Bagaimana kalau kamu nggak kunjung menemukan pekerjaan yang kamu cintai? Mungkin kamu perlu ingat kumpulan kata-kata motivasi hidup dari Maya Angelou sebelumnya. Yakni untuk mengubah sudut pandangmu dan berusaha untuk mulai menyukai pekerjaanmu.

2. Bukan Karena Keajaiban

Mimpi tak akan menjadi nyata karena keajaiban. Butuh keringat, kebulatan tekad, dan kerja keras (untuk mewujudkannya). Colin Powell
Semua orang bisa punya mimpi. Tapi, tak semua orang mampu mewujudkannya. Pasalnya, untuk menjadikannya nyata, kamu harus memeras keringat, membulatkan tekad, dan bekerja keras sepenuh hati seperti diungkap Colin Powell ini.
Kamu pun harus melakukannya secara konsisten dalam waktu yang mungkin nggak terbilang singkat. Berat ya? Untuk mempermudah perjalananmu meraih impian, coba deh minta dorongan semangat dari orang-orang tercinta di sekitarmu.

3. Hanya Gulma

Tanpa kerja keras, tak akan ada yang tumbuh, kecuali gulma. Gordon B. Hinckley
Pernah mendengar salah satu kumpulan kata-kata motivasi hidup yang mengatakan bahwa kamu akan menuai apa yang kamu tabur? Sebenarnya, yang menentukan hasil akhirnya bukan hanya bibitnya, lho!
Anggaplah kamu menanam mawar dari benih unggul yang sudah teruji kualitasnya. Tapi kamu tak pernah menyiram, memupuk, dan merawatnya. Pada akhirnya, hanya gulma yang akan tumbuh di tanah itu. Begitu pun pekerjaanmu. Butuh kerja keras agar kamu bisa menuai apa yang benar-benar kamu targetkan dari awal.

4. Buah yang Paling Manis

Buah dari kerja kerasmu sendiri akan terasa paling manis. Deepika Padukone
Mungkin kamu pernah merasa iri melihat temanmu yang terlihat sukses meski saat kuliah dia sering malas-malasan. Atau mungkin melihat anak orang kaya yang sudah bergelimang harta sejak lahir dan tak perlu bekerja lagi seumur hidupnya.
Jangan khawatir, Tuhan Maha Adil. Ada hal-hal yang tak ternilai dengan uang yang akan kamu dapatkan dengan bekerja keras. Salah satunya, kamu pasti akan merasa lebih puas jika bisa mengusahakannya sendiri. Kamu pun akan mendapatkan pengalaman dan pelajaran berharga untuk menjadikanmu pribadi yang lebih baik dari sebelumnya.

5. Kesempatan yang Menyamar

Kesempatan biasanya menyamarkan dirinya sebagai kerja keras. Sehingga kebanyakan orang tak mengenalinya. Ann Landers
Ingin sukses tanpa harus banting tulang dan memeras keringat? Contoh kata-kata motivasi hidup dari Ann Landers ini mungkin bisa menyindir dan menyadarkanmu.
Tanpa keberuntungan tingkat tinggi, hampir mustahil kamu bisa melakukannya. Kesempatan untuk sukses justru sering hadir setelah seseorang mau bekerja keras. Karena itulah tak banyak orang yang sadar dan mampu meraih kesuksesan.

6. Persiapan yang Paling Baik

Persiapan terbaik agar bisa bekerja dengan baik esok hari adalah dengan bekerja dengan baik hari ini. Elbert Hubbard
Ingin menyiapkan diri agar bisa bekerja dengan baik di esok hari? Nggak perlu bingung harus melakukan apa. Kamu juga nggak perlu membeli berbagai macam alat tulis kantor (ATK) baru demi mencapai tujuan itu.
Seperti diungkap Elbert Hubbard dalam kumpulan kata-kata motivasi hidup ini, persiapan terbaik yang bisa kamu lakukan adalah dengan bekerja keras hari ini. Yakinlah, esok akan lebih mudah kalau kamu sudah menyelesaikan semua tugasmu dengan baik hari ini.

7. Bukan demi Pengakuan

Jangan bekerja untuk mendapatkan pengakuan, tapi lakukan pekerjaan yang layak mendapatkan pengakuan. H. Jackson Brown, Jr.
Sebagai manusia, wajar jika kamu ingin kerja kerasmu dihargai dan diakui. Tapi, jangan semata-mata bekerja untuk mendapatkan dua hal itu. Karena jika kamu gagal mendapatkannya, kamu akan mudah berkecil hati.
Sebaiknya, dari awal kamu sudah memilih pekerjaan yang memang layak mendapatkan pengakuan. Kerjakan sepenuh hati. Nantinya, pengakuan dan penghargaan itu akan datang sendiri tanpa harus kamu nanti.

8. Antara Kerja Keras dan Bakat

Kerja keras tanpa bakat sayang disayangkan. Tapi bakat tanpa kerja keras adalah sebuah tragedi. Robert Half
Apakah kamu memiliki bakat tertentu yang tak dipunyai orang lain di sekitarmu? Kamu memang beruntung, tapi jangan mudah terlena karenanya.
Tanpa disertai kerja keras, bakatmu bisa-bisa terbuang begitu saja. Kamu bahkan mungkin akan kalah dari orang-orang yang tak begitu berbakat tapi berlatih keras untuk menguasai hal itu. Jangan sampai menyesal saat itu terjadi, ya!

9. Agar Semangat Bekerja Kembali

Beristirahatlah saat kau merasa lelah. Segarkan dan perbarui dirimu, tubuhmu, serta semangatmu. Lalu kembalilah bekerja. Ralph Marston
Sangat wajar jika kamu merasa lelah saat tengah bekerja. Bahkan robot pun bakal cepat panas dan rusak jika dijalankan terus-menerus, apalagi manusia. Oleh karena itu, rehatlah jika tubuh dan pikiranmu memang membutuhkannya.
Sambil beristirahat, bacalah kumpulan kata-kata motivasi hidup sambil menyesap segelas kopi. Sekali-kali, ambil cuti untuk jalan-jalan ke Bali atau tempat wisata lain pun tak masalah. Justru saat pikiran dan tubuhmu segar kembali, kamu akan mudah meningkatkan produktivitasmu selanjutnya.

10. Insan yang Bahagia

Orang yang bekerja adalah orang yang bahagia. Orang yang tak melakukan apa-apa adalah orang yang menyedihkan. Benjamin Franklin
Secapek-capeknya dan sebosan-bosannya kamu saat bekerja, akan lebih capek dan membosankan lagi kalau kamu nggak melakukan apa-apa. Kamu yang pernah menganggur dalam kurun waktu yang cukup lama mungkin paham dengan contoh kumpulan kata-kata motivasi hidup ini.
Awalnya, menganggur memang menyenangkan. Tapi kalau setiap hari hidupmu hanya diisi tanpa kegiatan berarti, lama-lama kamu akan merasa bosan. Bahkan game atau permainan yang awalnya menyenangkan pun bisa jadi menjenuhkan. Makanya, selalu bersyukur jika kamu sudah bekerja sekarang. Bahkan meski itu membuatmu lelah dan stres sesekali.
Baca juga: Kumpulan Kata-Kata Penyesalan Terdalam yang Menyentuh Hati

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Singkat

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Hidup - Napoleon Hill

1. Jangan Hanya Berharap

Jadilah perubahan yang kauharap ingin terjadi di dunia. Mahatma Gandhi
Mungkin ada saat di mana kamu merasa tak puas dengan apa yang terjadi di sekitarmu. Kamu pun berharap ada perubahan yang bisa membuat semuanya jadi lebih baik.
Namun kalau hanya menunggu, kamu tak akan pernah tahu kapan saat itu datang. Alangkah lebih baik jika kamu yang berinisiatif mengubahnya. Siapa tahu, setelah itu orang-orang di sekitarmu ikut terpanggil mengikuti jejakmu.

2. Kunci untuk Menjadi yang Terbaik

Untuk menjadi yang terbaik, kau harus bisa mengatasi yang terburuk. Wilson Kanadi
Setiap kali kamu dihadapkan dengan masalah sulit, ingatlah salah satu kutipan dari kumpulan kata-kata motivasi hidup ini. Mungkin itu adalah ujian yang diberikan Tuhan untuk menguji kemampuanmu.
Kalau kamu berhasil melewatinya, berarti kamu sudah lolos satu tahap dan berhasil naik level. Semakin berat ujianmu, semakin tinggi juga kemampuanmu. Pada akhirnya, kamu akan bisa menjadi yang terbaik setelah berhasil mengatasi yang terburuk.

3. Kunci Kesuksean

Tindakan adalah kunci dasar dari semua kesukesan. Pablo Picasso
Punya impian saja tak cukup untuk bisa menjadi sukses. Percuma kalau mimpimu setinggi langit tapi kamu tak pernah berbuat apa-apa untuk mewujudkannya.
Tindakan kecil pun bakal menghasilkan sesuatu jika dilakukan dengan konsisten. Sama seperti tetesan air yang lama-kelamaan mampu membuat lubang pada batu yang keras.

4. Menghadap ke Matahari

Hadapkan wajahmu ke matahari dan kau tak akan bisa melihat bayangan. Helen Keller
Saat dihadapkan dengan halangan dan rintangan, mungkin kamu merasa takut dan ingin melarikan diri. Tapi yakinlah, lari tak akan pernah menyelesaikan masalah, melainkan hanya menundanya. Bukan tak mungkin halangan itu justru semakin besar seiring berjalannya waktu.
Untuk menyelesaikannya, kamu justru perlu menghadapi halangan itu secara langsung. Kalau kesulitan, kamu bisa berhenti sejenak untuk beristirahat dan mengatur strategi. Tapi jangan sekali-kali kamu melarikan diri.

5. Harus Kita dan Sekarang

Kalau bukan kita, siapa lagi? Kalau bukan sekarang, kapan lagi? John F. Kennedy
Keberhasilanmu dalam hidup akan ditentukan oleh dirimu sendiri. Orang lain hanya menambahkan bumbu yang memberi rasa baru pada perjalananmu meraihnya. Namun pada akhirnya, keputusan akhir tetap ada di tanganmu.
Oleh karena itu, tak perlu menunggu dorongan orang lain untuk bertindak. Jalankan sekarang juga selagi dirimu bisa. Menunda justru akan membuatmu semakin malas melakukannya.

6.  Yang Penting Baik

Siapa pun kamu, jadilah seseorang yang baik. Abraham Lincoln
Masihkah kamu bingung menentukan arah dan tujuan hidupmu? Padahal, sahabat-sahabatmu sudah tahu dan mulai mengejar cita-citanya. Kalau itu yang sedang kamu alami, contoh kumpulan kata-kata motivasi hidup dari Napoleon Hill ini mungkin bisa menenangkanmu.
Apakah nantinya kamu ingin jadi dokter atau ibu rumah tangga, jadilah profesional. Berusahalah dengan sungguh-sungguh untuk menjadi dokter atau ibu rumah tangga yang baik. Yakinlah, segala sesuatu yang dilakukan dengan sungguh-sungguh pasti akan menghasilkan sesuatu, bahkan sekecil apa pun itu.

7. Jangan Pernah Menunggu

Jangan menunggu. Waktunya tidak akan pernah tepat. Napoleon Hill
Terkadang kita ragu untuk melakukan sesuatu karena merasa belum siap dan waktunya belum tepat. Tanpa kita sadari, waktu terus berjalan dan kesempatan yang sempat kita incar hilang.
Padahal semestinya kamu tinggal berusaha sebaik-baiknya. Soal hasil, serahkan pada Yang Maha Kuasa. Toh kalau masih belum sempurna, kamu masih bisa memperbaikinya lagi nanti. Sebaliknya kalau kamu selalu ragu untuk melakukan apa pun, tak akan ada yang bisa kamu perbaiki.

8. Pasti Ada Kesempatan

Di tengah-tengah kesulitan, selalu ada kesempatan. Albert Einstein
Tahukah kamu apa perbedaan orang sukses dan tidak sukses? Orang sukses selalu berani mengambil risiko dan menghadapi tantangan. Sementara yang tidak sukses merasa takut dan memilih kabur darinya.
Padahal di tengah tantangan dan kesulitan itu, ada kesempatan yang sulit didapatkan di tempat lain. Oleh karena itu, taklukkan rasa takutmu. Siapkan dirimu untuk menghadapi tantangan-tangangan itu.

9. Yang Harus Kita Taklukkan

Bukan gunung yang harus kita taklukkan, tapi diri kita sendiri. Edmund Hillary
Meski singkat, contoh kumpulan kata-kata motivasi hidup dari Edmund Hillary ini memang benar. Terkadang kita berpikir terlalu jauh untuk menaklukkan sesuatu. Padahal, tantangan terbesar adalah menaklukkan diri sendiri.
Iya, lho! Tanpa kamu sadari, terkadang kamu sudah menyerah sebelum berangkat perang. Padahal yang kamu takutkan mungkin tak pernah terbukti. Kamu lebih dulu kalah oleh rasa malas, takut, dan egomu sendiri.

10. Demi Diri Sendiri

Buatlah dirimu sendiri bangga. Peter W Smith
Inti dari kutipan ini sebenarnya mirip dengan kumpulan kata-kata motivasi hidup dari Abraham Lincoln sebelumnya. Mau jadi apa pun kamu kelak, pastikan kamu tak akan membuat dirimu sendiri malu.
Sebaliknya, berusahalah sebaik-baiknya. Bukan untuk mengesankan orang lain. Tapi agar dirimu sendiri di masa depan bangga dengan dirimu yang saat ini.
Baca juga: Kumpulan Kata-Kata Bahagia Sebagai Ungkapan Rasa Syukur

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Cinta

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Hidup - John Mark Templeton

1. Cinta yang Menghidupkan

Kita akan merasa paling hidup saat sedang jatuh cinta. John Updike
Meski terkadang menyakitkan, tak bisa dipungkiri kalau cinta juga menjadi salah satu anugerah terbesar yang diberikan Tuhan untuk umat manusia. Cinta mampu menguatkan hati yang sedang kalut, juga membuat kita semakin bersemangat hidup.
Hal ini nggak hanya berlaku untuk pasangan kekasih atau suami-istri, lho! Tanpa cinta dari orangtua atau sesama manusia, yakinkah kalau kita bisa menjalani hidup ini dengan sepenuh hati?

2. Taman Tanpa Matahari

Selalu simpan cinta di hatimu. Hidup tanpa cinta bagaikan taman tanpa matahari saat bunganya mati. Oscar Wilde
Kutipan ini memiliki pesan yang sama dengan kumpulan kata-kata motivasi hidup sebelumnya. Tanpa cinta, hidup ini bagaikan taman yang tak disinari matahari. Gelap dan tak kondusif untuk menumbuhkan tanaman.
Kamu mungkin akan tetap hidup. Tapi hidupmu tak semarak karena hanya diiringi kegelapan. Pun tak ada lagi harumnya bunga yang mampu menenangkan dan membuatmu bahagia.

3. Kehilangan yang Menyadarkan

Cara untuk mencintai segalanya adalah menyadari kalau semua itu bisa lenyap suatu hari nanti. Gilbert K. Chesterton
Kalau kamu merasa tak semangat dan kehilangan motivasi untuk mencinta, cobalah resapi salah satu kumpulan kata-kata motivasi hidup ini. Di dunia ini, tak akan ada yang abadi. Semuanya akan hilang suatu saat nanti.
Jika saat itu tiba, yakinkah kamu tak akan merasa kehilangan segala sesuatu yang kamu abaikan saat ini? Entah itu keluarga, sahabat, atau kekasihmu. Cintai mereka dengan sepenuh hati sebelum kamu menyesal nanti.

4. Hukum Kesetaraan dalam Cinta

Pada akhirnya, cinta yang kau dapatkan, setara dengan cinta yang kau berikan. Paul McCartney
Jangan hanya mengharapkan cinta tanpa mau memberikannya. Yakinlah, cinta tak mengenal matematika. Perasaanmu tak akan habis meski dibagikan ke orang-orang di sekitarmu.
Yang ada, mereka mungkin akan memberikan cinta yang sama besarnya dengan yang kamu berikan. Oleh karena itu, jangan ragu-ragu untuk meluapkan perasaan itu, ya!

5. Hanya Ingin Ia Bahagia

Kau tahu itu cinta saat yang kau inginkan hanyalah kebahagiaannya. Bahkan jika kau tak menjadi bagian dari kebahagiaannya. Julia Roberts
Sayangnya, hukum kesetaraan tak selalu berlaku dalam hubungan cinta antar dua insan. Terkadang, satu pihak justru mencurahkan perasaannya habis-habisan tanpa mendapat pengakuan dan balasan.
Pada akhirnya, ia pun menyerah dan lebih memilih untuk merelakan kebahagiaannya sendiri. Yang penting, orang yang dicintainya bahagia meski tak bisa bersatu dengannya.

6. Merobohkan Benteng di Dalam Diri

Tugasmu bukanlah mencari cinta, melainkan mencari dan menemukan penghalang di dalam dirimu yang menghalangi cinta itu untuk masuk. Rumi
Sebelum mencari dan mengharapkan cinta sejati di luar sana, resapilah salah satu kumpulan kata-kata motivasi hidup ini. Tengoklah ke dalam dirimu sendiri. Apa kamu sudah benar-benar menerimanya? Apakah kamu merasa layak dicintai?
Terkadang, tanpa sadar kita sendirilah yang menolaknya masuk. Kita juga yang terkadang membangun benteng yang membuat orang lain enggan mencintai kita. Hancurkan benteng agar kamu bisa membuka hati untuk menerima cinta.

7. Yang Paling Bisa Mencintai Dirimu

Belajarlah mencintai dan menghargai dirimu sendiri. Karena, tak ada yang bisa melakukannya lebih baik kecuali ada orang lain yang mencintaimu lebih dari ia mencintai dirinya sendiri. Juliana Azmi
Mencintai diri sendiri harus diprioritaskan dibandingkan mencintai orang lain. Bukan bermaksud egois. Tapi kalau kamu lebih mencintai orang lain, lalu siapa yang akan mencintai dirimu sendiri?
Justru cinta seperti itulah yang bukan termasuk cinta bijak. Pasalnya, kamu yang paling mengenal dirimu sendiri sejak lahir hingga meninggalkan dunia ini nanti. Berikan yang terbaik pada dirimu sendiri sehingga energi positif terpancar darinya dan turut dirasakan orang-orang di sekitarmu.

8. Beri Dulu, Baru Menerima

Satu-satunya cara untuk merasakan cinta adalah dengan memberikannya. John Mark Templeton
Begitu urusan benteng dan mencintai diri sendiri selesai, sekarang kamu siap merasakannya dari orang lain. Tak perlu jauh-jauh mencarinya, apalagi sampai terbang ke luar negeri. Cobalah untuk membagikan cinta itu terlebih dulu.
Hubungan antar manusia membutuhkan timbal balik, termasuk soal cinta dan kasih sayang. Jangan pelit membagikan cintamu kalau kamu juga mengharapkannya dari orang lain.

9. Mengungkap Hal Indah dalam Dirimu

Seseorang yang mencintaimu akan mengungkap hal-hal indah di dalam dirimu, hal-hal yang tidak kau sadari sebelumnya, hal-hal yang mungkin tidak dipedulikan orang lain. Steve Maraboli
Kalau kamu bingung mencari kriteria orang yang benar-benar menyayangimu, ingatlah kata-kata motivasi cinta ini. Di balik semua kekuranganmu, dia akan selalu bisa menemukan keindahanmu.
Keindahan ini bahkan mungkin belum kamu sadari sebelumnya. Hal-hal yang mungkin sebenarnya sepele, ternyata menjadi hal yang indah dan penting baginya.

10. Menentukan Kehidupan Seseorang

Setiap bentuk cinta, benci, atau penghakiman mungkin menjadi momen yang sangat menentukan kehidupan seseorang. Shelley K. Wall
Berhati-hatilah dalam merefleksikan emosimu ke orang lain. Terutama yang negatif seperti benci, penghakiman, dengki, dll.
Bagi kita, mungkin itu hanya luapan emosi sesaat yang menguap begitu kita mengutarakannya. Namun bagi orang lain, bisa saja emosi itu berpengaruh besar dan bahkan turut mempengaruhi hidupnya.
Baca juga: Kata-Kata Kecewa untuk Seseorang yang Telah Menyakitimu

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Sukses

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Hidup - Nelson Mandela

1. Meskipun Berat

Semuanya akan terasa berat. Tapi berat bukan berarti tidak mungkin. anonim
Tidak ada hal yang tidak mungkin di dunia ini. Atas kuasa Tuhan, semua bisa saja terjadi. Bahkan hal-hal atau impian yang dianggap mustahil oleh kebanyakan orang sekalipun.
Dulu, Wright bersaudara pun sempat ditertawakan orang-orang di sekitarnya karena mencoba menerbangkan manusia seperti burung. Meski demikian, mereka tak menyerah dan pada akhirnya menjadi penemu pesawat terbang pertama di dunia. Kamu sendiri, ingin nggak jadi seperti itu?

2. Masih Lebih Tinggi

Kalau kau memasang cita-citamu sangat tinggi dan ternyata gagal, setidaknya kau masih jatuh di atas kesuksesan orang lain. James Cameron
Ada yang bilang kalau bermimpi itu tak perlu tinggi-tinggi. Semakin tinggi impian, semakin dalam pula sakit yang akan kita rasakan jika gagal meraihnya. Kalau kamu juga merasa begitu, mungkin kamu perlu mengubah mindset-mu dengan membaca salah satu kumpulan kata-kata motivasi hidup dari James Cameron ini.
Selama kamu punya strategi dan konsisten dalam mengejarnya, tak masalah jika kamu memasang targetmu setinggi langit. Toh kalau jatuh, kamu masih mendapatkan hasil yang lebih tinggi dari yang ditargetkan orang lain. Nggak ada ruginya!

3. Cara Balas Dendam yang Paling Baik

Balas dendam terbaik adalah kesukesan yang luar biasa besar. Frank Sinatra
Dalam meraih impian, mungkin kamu akan dipertemukan dengan segelintir orang yang mencoba menjegal dan menjatuhkanmu. Meski kesal, tahan dirimu agar tidak melakukan hal serupa kepada mereka.
Pasalnya, jika melakukan itu, kamu sama saja menurunkan derajatmu ke titik yang sama dengan mereka. Lebih baik, jadikan perlakuan mereka sebagai cambuk untuk mengejar impianmu lebih giat lagi. Ingat bahwa sukses adalah balas dendam terbaik yang bisa kamu lakukan di dunia ini.

4. Menghubungkan Titik-Titik Kehidupan

Kau tak bisa menghubungkan titik-titik sambil maju. Kau hanya bisa menghubungkannya sambil berjalan mundur. Jadi yakinlah, suatu hari nanti, titik-titik ini akan terhubung di masa depan. Percayalah dengan insting, nasib, hidup, karma, dan apa pun itu. Steve Jobs
Tak ada seorang pun yang bisa melihat masa depannya sendiri di dunia ini. Begitu pun orang-orang sukses seperti Steve Jobs, Bill Gates, Jack Ma, dll. Oleh karena itu, tak perlu khawatir jika kamu merasa ragu dengan keputusanmu saat ini.
Yang perlu kamu lakukan adalah melakukan yang terbaik sambil terus melangkah maju. Yakinlah, semua yang kamu lakukan di masa lalu akan membentuk dan memperbaiki dirimu secara perlahan. Hingga suatu saat nanti, kamu akan menjadi orang yang jauh lebih baik dari dirimu yang sekarang.

5. Tanpa Rencana

Tidak ada siapa pun yang punya rencana untuk menjadi gagal, gendut, malas, atau bodoh. Semuanya terjadi kalau kau tak punya rencana. Larry Winget
Apakah kamu punya rencana atau strategi untuk memenuhi target-targetmu? Jangan anggap remeh, lho. Memiliki rencana penting agar kamu tak menghabiskan waktu untuk melakukan hal-hal yang tidak penting.
Memang sih, kamu tak harus mengikutinya sama persis hingga 100%. Terkadang kamu harus fleksibel dan menyesuaikan situasi yang sedang kamu hadapi. Tapi, tanpa rencana saja kita bisa gagal. Apalagi nggak punya sama sekali?

6. Menunggu atau Bergerak?

Hal-hal yang baik datang untuk mereka yang menunggu. Tapi hal yang lebih baik lagi datang kepada mereka yang bergerak untuk mendapatkannya. Anonim
Seperti kata bijak singkat di atas, diam menunggu memang lebih aman dan tak mendatangkan risiko besar. Kalau beruntung, kamu tetap bisa mendapatkan hal-hal yang kamu inginkan.
Namun, tahukah kalau mereka yang bergerak dan berusaha akan mendapatkan hal yang lebih besar? Selain hal yang dituju, mereka juga akan mendapatkan kepuasan dan pengalaman, guru terbesar dalam kehidupan.

7. Lebih Buruk dari Kegagalan

Katakan pada hatimu kalau takut gagal justru lebih buruk dari kegagalan itu sendiri. Paulo Coelho
Enggan bergerak karena takut gagal? Camkan kata-kata motivasi sukses ini. Kalau perlu, cetak dan tempelkan kumpulan kata-kata motivasi hidup ini di cermin.
Meskipun gagal, setidaknya kamu sudah berani mengatasi rasa takut. Itu pun sudah menjadi pencapaian tersendiri. Bayangkan saja kalau Thomas Alfa Edison takut gagal, mungkin dunia masih gelap hingga saat ini.

8. Berpura-pura Percaya pada Diri Sendiri

Percayalah pada dirimu sendiri. Meskipun sebenarnya kau tidak percaya, berpura-puralah. Pada satu titik, kau akan benar-benar percaya pada dirimu sendiri. Venus William
Kalau kamu masih ragu dengan dirimu sendiri, berpura-puralah menjadi sosok yang mandiri dan tegas. Angkat dagumu, tegapkan pundakmu, dan tersenyumlah lebar.
Dalam penelitian di Chicago 2008 lalu, ditemukan bahwa otak kadang sulit membedakan kenyataan dan imajinasi. Kalau kamu terus-terusan memberikan sugesti positif ke otakmu, lama-kelamaan otak akan berpikir bahwa itu nyata. Teknik ini juga sering dipakai dalam hipnosis/sugesti diri.

9. Terlihat Tidak Mungkin

Semua akan terlihat tidak mungkin sampai kau selesai melakukannya. Nelson Mandela
Seperti kumpulan kata-kata motivasi hidup di atas, otak juga akan percaya kalau kita terus-terusan berpikir negatif. Karena itu, lebih baik buang jauh-jauh rasa ragu dan ketakutanmu.
Bukan tidak mungkin ketakutan itu sebenarnya hanya imajinasi kita saja. Tak heran setelah selesai melakukannya, kita seringkali menyesal kenapa tidak melakukannya lebih awal.

10. Kesuksesan Ada Di Mana Saja

Saat kau gagal menjadi orang baik, sebenarnya kau sukses menjadi jahat. Kesuksesan ada di mana saja kalau kau tahu kemana harus mencarinya. Katina Ferguson
Kutipan mutiara kehidupan ini hampir mirip dengan apa yang dialami Thomas Alfa Edison. Ia harus melewati banyak percobaan sebelum berhasil membuat lampu.
Meski demikian, ia menolak disebut gagal. Ia justru menemukan 10.000 cara lain yang tidak berhasil sehingga orang lain tak perlu mengulanginya.
Baca juga: Kata-Kata Indah untuk Kekasih Pujaan Hati

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Perjuangan Hidup

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Hidup - Denis Waitley

1. Para Pencetak Sejarah

Tak pernah ada pria yang mengukirkan namanya dalam sejarah setelah menjalani hidup dengan mudah. Theodore Roosevelt
Nggak perlu mengeluh kalau kamu merasa hidupmu berat. Tokoh besar seperti Mahatma Gandhi dan Nabi Muhammad SAW pun pernah mengalami masa-masa sulit yang mungkin lebih parah dari apa yang kamu rasakan sekarang.
Justru karena tak menyerah dan berhasil mengatasi masa-masa sulit itulah, mereka menjadi sosok inspiratif yang dikagumi. Tak hanya itu, di tengah masa sulitnya, mereka tetap membawa kebaikan bagi sesama. Bisakah meniru ketegaran mereka?

2. Imbalan dari pendakian

Hidup ini bagaikan pendakian. Tapi pemandangannya indah, kok. Miley Cyrus
Untuk kamu yang merasa hidupmu penuh penderitaan, cobalah resapi kata-kata motivasi hidup dari Miley Cyrus ini. Meski hidup mirip dengan pendakian dengan tebing-tebing tinggi nan terjal yang kamu temui dalam perjalanannya, bukan berarti tak layak untuk dijalani.
Jika kamu berhasil menyelesaikan pendakian ini, kamu justru akan disuguhi pemandangan indah yang mencengangkan mata. Sebaliknya, kalau kamu memilih tetap tinggal di lereng, mungkin yang kamu lihat hanya itu-itu saja dan tak terlalu berwarna.

3. Apa Gunanya Hidup?

Berbahagialah. Kalau kau tak bahagia, apa gunanya bertahan hidup? Tom Stoppard
Apa pun yang terjadi di dunia ini, nikmatilah hidupmu dan berbahagialah. Saat kamu menemui kegagalan dan kekecewaan pun, usahakan untuk selalu mencari sisi positifnya.
Soalnya, percuma saja kalau kamu berhasil melewatinya namun dirimu tak berbahagia. Bisa-bisa, kamu malah merasa semakin menderita dan tak termotivasi untuk melakukan apa-apa.

4. Sekali Sudah Cukup

Kau hanya hidup sekali. Tapi kalau kau melakukannya dengan benar, sekali pun cukup. Mae West
Seperti diungkap contoh kumpulan kata-kata motivasi hidup ini, kamu hanya punya satu kesempatan untuk hidup di dunia. Oleh karena itu, janganlah kamu menyia-nyiakannya dengan melakukan kegiatan yang kurang berguna.
Perbanyaklah kegiatan positif yang sebaiknya nggak hanya memberi manfaat untuk dirimu sendiri, tapi juga orang lain. Dengan begitu, kamu nggak akan meninggalkan penyesalan saat meninggalkan dunia ini kelak.

5. Jadi Dirimu Sendiri

Daripada mengharapkan dirimu lahir sebagai orang lain, banggalah dengan dirimu sendiri. Mungkin saja ada orang lain yang juga berharap ingin menjadi dirimu. Anonim
Pernahkah kamu merasa hidupmu tak adil dan ingin dilahirkan kembali sebagai orang lain? Karena hal itu tak mungkin terjadi, berhentilah berharap.
Masih ada banyak orang yang jauh menderita darimu sekarang. Mungkin saja salah satu dari mereka justru iri denganmu saat ini. Oleh karena itu, cobalah menerima hidupmu apa adanya dan mensyukuri segalanya.

6. Penderitaan Adalah Pilihan

Rasa sakit tak bisa dihindari, tapi penderitaan adalah pilihan. Hati kitalah yang membuatnya berbeda. Alaric Hutchinson
Semua orang pasti merasakan sakit dalam hidupnya. Sakit ini bisa berbeda atau sama antara satu individu dengan individu lainnya. Akan tetapi, sebenarnya kita diberikan pilihan untuk menghadapinya.
Mau berlarut-larut dalam penderitaan, atau memutuskan untuk bangkit, itu semua tergantung pada dirimu sendiri. Tapi ingat, kalau mau berlarut-larut dalam penderitaan, di saat yang sama kamu juga melewatkan kesempatan untuk hidup bahagia.

7. Kesulitan adalah Berkah

Bisa mengalami kesulitan adalah berkah tersendiri. Bukan karena kita menderita, tapi karena kita belajar untuk bertahan. Saim A. Cheeda
Kalau mau melihat dari sisi positifnya, kesulitan pasti juga memiliki berkah tersendiri. Seperti kumpulan kata-kata motivasi hidup di atas ini, kesulitan diciptakan agar kita bisa belajar bertahan.
Bayi pun sempat mengalami jatuh bangun sebelum akhirnya bisa berjalan. Begitu pula ulat, harus menjadi kepompong terlebih dahulu sebelum bisa menjadi kupu-kupu yang cantik dan indah.

8. Aku Berjuang Bukan Karena Ada Jaminan Kesuksesan

Aku diajarkan untuk berjuang bukan karena ada jaminan kesuksesan. Tapi karena perjuangan itu sendirilah satu-satunya cara untuk tetap meyakini kehidupan. Madeleine K. Albright
Apakah kita sudah pasti sukses kalau mau berjuang? Sebenarnya, tak ada yang tahu ujung jalan yang menanti akhir perjalanan kita.
Akan tetapi, tanpa perjuangan itu sendiri, hidup kita tidak akan ada artinya. Apa kita mau menjalani hidup ini hanya untuk sekedar makan, bekerja, dan membayar tagihan bulanan? Pasti ada yang perlu diperjuangkan lebih dari itu.

9. Pencapaian Terbesar

Pencapaian terbesar dalam hidup ini adalah perjuangan terus-menerus untuk melampaui dirimu sebelumnya dan layak mendapatkan pengakuanmu sendiri. Denis Waitley
Tak perlu membandingkan dirimu dengan orang lain. Masing-masing punya latar belakang, cara hidup, dan tujuan akhir yang berbeda. Tak usah pedulikan kalau mereka sering piknik ke Bali atau ke luar negeri.
Memang bagus kalau hal itu bisa memotivasimu untuk hidup lebih baik lagi. Tapi bagaimana kalau malah membuatmu iri? Lebih baik, pasang standarmu pada dirimu sendiri. Selalu lakukan perbaikan hingga dirimu yang sekarang ini jauh lebih baik dari dirimu yang kemarin.

10. Jangan Sia-Siakan Hidupmu

Jangan menyia-nyiakan hidupmu untuk menunggu datangnya sayap. Yakinlah bahwa kalau kau mampu untuk terbang sendiri. Audrey Gene
Sampai kapan kita mau menunggu datangnya momentum yang tepat? Seperti disebutkan dalam kata mutiara semangat hidup ini, kita tak akan pernah tahu kapan ia datang.
Lebih baik, siapkan dirimu agar bisa bergerak dan berjuang kapan saja. Tak perlu menunggu karena jika momentum itu datang tiba-tiba, kamu mungkin belum siap dan malah tak bisa mengejarnya.
Baca juga: Kata-Kata Mutiara Cinta Sejati Untuk Semua Hati yang Pernah Mengenal Asmara

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Belajar

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Hidup - Helen Hayes

1. Investasi Terbaik

Investasi dalam pengetahuan memberikan bunga terbaik. Benjamin Franklin
Jangan pernah ragu untuk mengejar ilmu sebanyak-banyaknya. Meski butuh waktu untuk melakukannya, yakinlah hasil yang akan kamu dapatkan sepadan dengan usaha yang kamu keluarkan.
Lagipula, pengetahuan tak harus didapatkan lewat jalur formal. Meski kamu tak punya dana, bukan berarti kamu tak bisa melakukan apa-apa. Masih banyak sumber lain yang bisa menyediakan pengetahuan berharga untukmu.

2. Yang Mencetak Perilaku Manusia

Perilaku manusia mengalir dari tiga sumber utama: hasrat, emosi, dan pengetahuan. Plato
Plato mengatakan bahwa selain hasrat dan emosi, tinggi rendahnya pengetahuan juga bisa mencerminkan perilaku manusia. Mungkin karena itulah, orang-orang berpendidikan biasanya punya pembawaan yang lebih tenang dan tak gampang terbawa suasana.
Kalau kamu sendiri merasa dirimu mudah terbawa emosi, cobalah introspeksi diri. Apakah itu disebabkan karena kurangnya pengetahuan dalam dirimu? Jadikan kutipan Plato ini sebagai salah satu kumpulan kata-kata motivasi hidup yang akan mendorongmu untuk mencari ilmu.

3. Membebaskan Kebijaksanaan

Pengetahuan bisa didapatkan dari buku. Tapi kebijaksanaan terperangkap di dalam dirimu, maka lepaskanlah. Ismat Ahmed Shaikh
Kamu mungkin merasa ada orang yang berpendidikan tinggi, namun perilakunya justru membuatmu ingin mencaci maki. Kamu pun jadi meragukan kata-kata bijak kehidupan dari Plato sebelumnya.
Namun, kutipan Ismat Ahmed Shaikh ini mungkin bisa memberikan pencerahan. Meski orang semacam itu mengetahui teori, tapi kebijaksanaannya tetap terperangkap dalam dirinya sendiri. Jadi, jangan jadikan alasan untuk tidak belajar lagi, ya!

4. Pengetahuan yang Kuat

Pengetahuan sama dengan kekuatan? Tidak. Pengetahuan itu sendiri tak berarti apa-apa. Tapi penerapan pengetahuan yang berguna, itulah yang membuatnya kuat. Rob Liano
Jangan sekali-kali merasa sombong jika merasa dirimu lebih pintar dari teman-teman di sekitarmu. Tanyakan pada dirimu sendiri, apakah pengetahuan itu sudah kamu terapkan dan memberi manfaat bagi orang lain?
Kalau belum, percuma saja. Pengetahuan yang kamu miliki akan hilang dari otakmu suatu saat nanti. Sebaliknya, pengetahuan yang sedikit jika diterapkan akan bisa menciptakan perbaikan yang meninggalkan jejak di hati penerima manfaatnya.

5. Pengetahuan Sejati

Pengetahuan sejati ada dalam mengetahui kalau kau tak mengetahui apa-apa. Socrates
Sifat sombong karena sudah merasa pintar juga akan membuatmu enggan kembali belajar. Kalau diibaratkan gelas, kamu sudah menutupnya dan tak mau menerima tambahan air lagi.
Hati-hati, sifat seperti ini justru bisa menjadi bumerang untuk dirimu sendiri. Di saat kamu stagnan, orang-orang di sekitarmu yang kamu anggap bodoh tiba-tiba saja menyalipmu. Kalau terus berlanjut, bisa-bisa kamu juga kehilangan banyak kesempatan.

6. Para Ahli pun Pernah Belajar

Para ahli di bidang mana pun dulunya pernah menjadi pemula. Helen Hayes
Jangan minder melihat para ahli yang kemampuannya jauh di atasmu. Saat dilahirkan ke dunia ini, mereka pun sama denganmu. Lemah, tak berdaya, dan tak tahu apa-apa.
Yakinlah, butuh pembelajaran panjang dan perjuangan besar agar mereka bisa menjadi seperti sekarang. Kalau kamu ingin jadi seperti mereka, mulailah belajar dari sekarang dan perbanyak membaca kumpulan kata-kata motivasi hidup untuk menyemangatimu.

7. Awet Muda dengan Belajar

Seseorang yang berhenti belajar akan menua, tak peduli apakah ia masih 20 atau 80 tahun. Seseorang yang terus belajar akan selamanya muda. Hal terbaik dalam hidup ini adalah menjaga pikiranmu terus muda. Henry Ford
Ingin terus muda dan tumbuh menjadi individu yang lebih baik? Teruslah termotivasi belajar. Baik itu dari buku, kelas, diskusi, atau kehidupan pada umumnya.
Orang yang tak mau belajar akan berhenti berkembang. Otaknya akan berhenti di masa lalu dan menua. Ia sulit membuka diri dan menerima masukan dari orang-orang di sekitarnya.

8. Semangkuk Beras dan Belajar Menanam Padi

Berikan seorang pria semangkuk nasi dan kau akan memberinya makan untuk satu hari. Ajarkan ia menanam padi dan kau akan menyelamatkan hidupnya. Confucius
Jangan mau jadi generasi instan yang hanya terima jadi saja. Jangan mendambakan sesuatu tanpa bersusah payah melakukan prosesnya.
Seperti kumpulan kata-kata motivasi hidup ini, menanam padi memang lebih rumit karena butuh energi dan waktu. Namun begitu kamu bisa melakukannya, kamu tak perlu kelaparan lagi di sisa hidupmu.

9. Belajar dari Kehidupan

Jangan pernah berhenti belajar. Karena hidup ini tak pernah berhenti memberi pelajaran. Michael Josephson
Hidup ini terus berjalan tak peduli kita sedang lelah dan ingin berhenti. Istirahat sejenak boleh, tapi jangan sampai berhenti sama sekali karena kamu akan semakin ketinggalan mendapatkan pelajaran hidup berharga.
Sering-seringlah membaca kumpulan kata-kata motivasi hidup untuk menginspirasi hari-harimu. Selalu belajar agar kamu bisa menjadi manusia baru yang terus melangkah maju.

10. Lebih Baik Dibandingkan 10 Tahun Membaca Buku

Satu percakapan dengan seorang pria bijak di seberang meja lebih baik dibandingkan hanya belajar lewat buku selama 10 tahun. Henry Wadsworth Longfellow
Belajar memang tak harus lewat buku dan sekolah. Terkadang, bahkan ada pelajaran hidup yang sangat besar yang bisa kita dapatkan di tempat lain.
Seperti kutipan di atas misalnya, perbincangan singkat dengan seseorang pria bijak bisa jadi pelajaran yang sangat berharga. Banyak-banyaklah bergaul dan perluas wawasanmu dari mana saja.
Baca juga: Kata-Kata Gombal buat Pacar yang Romantis dan Menghibur

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Lucu

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Hidup - Henry Kissinger

1. Elevatornya Rusak

Elevator menuju kesuksesannya rusak. Kau harus menggunakan tangga, selangkah demi selangkah. Joe Girard
Kumpulan kata-kata motivasi hidup lucu bisa kamu jadikan pelipur lara saat perjalananmu meraih cita-cita menemui kendala. Salah satunya kutipan yang ada di atas. Jalan menuju kesukesan memang nggak mudah dan nggak instan, wajar saja kalau kamu harus berjalan selangkah demi selangkah.
Agar semangatmu kembali, beristirahat sesekali sambil liburan ke luar negeri pun tak mengapa. Kamu juga bisa meminta dukungan dari keluarga, sahabat, atau pacar tercinta.

2. Mendapatkan Motivasi Secara Rutin

Orang bilang motivasi tak bertahan lama. Ya sama seperti mandi. Makanya kami menyarankan agar kamu mendapatkannya secara harian. Zig Ziglar
Kalau kamu menganggap membaca kumpulan kata-kata motivasi hidup itu nggak ada gunanya dan hanya bisa membakar semangatmu sehari saja, ingat kutipan Zig Ziglar ini. Sama seperti mandi, semangat memang bisa luntur dan perlu dipompa lagi.
Masa iya, karena sore harinya kembali kotor, kamu jadi malas mandi tiap pagi? Begitu pun semangat, agar bisa terus menyala, ada baiknya kamu membaca kutipan bijak atau melakukan hal-hal yang bisa memotivasimu secara rutin.

3. Persamaan Hidup dan Saluran Pembuangan

Hidup ini seperti saluran pembuangan. Apa yang keluar dari sana tergantung pada apa yang kau masukkan. Tom Lehrer
Biarpun terkesan konyol, kutipan lucu bijak dari Tom Lehrer ini ada benarnya juga. Segala sesuatu yang kita harapkan di dunia ini memang sedikit banyak tergantung dari cara kita mengusahakannya.
Kalau ingin sukses, kamu perlu bekerja keras meraihnya. Kalau ingin gebetanmu menerima cintamu, kamu perlu menunjukkan keseriusanmu dan mengungkapkan perasaanmu. Jangan berharap bisa mendapatkan emas jika kamu hanya membuang tanah ke dalam saluran pembuangan.

4. Nggak Ada Tempatnya

Kau tak akan bisa mendapatkan segalanya. Memangnya mau ditaruh di mana? Steven Wright
Memiliki sifat cepat puas memang bisa membatasi dirimu untuk berkembang. Namun, sifat tak pernah puas juga punya sisi negatif kalau berlebihan. Kamu jadi terlalu terpaku mencapai target-target baru dan kurang mensyukuri apa yang kamu punya.
Memangnya, kalau semua target itu tercapai dan kamu mendapatkan segalanya, mau ditaruh di mana? Apa semua itu akan membuatmu bahagia? Daripada terlalu membuang waktumu untuk sesuatu yang tak bisa kamu nikmati, lebih baik fokus dengan hal-hal yang memang membuatmu bahagia saja.

5. Gara-Gara Terlalu Penurut

Wanita yang terlalu penurut jarang tercatat dalam sejarah. Laurel Thatcher Ulrich
Kamu cewek yang dinilai terlalu ingin tahu oleh orang-orang di sekitarmu? Sebenarnya, kamu hanya ingin memuaskan rasa penasaranmu saja. Tapi mungkin mereka menganggapmu usil dan memintamu untuk jadi penurut seperti kriteria yang mereka anggap sebagai wanita sesungguhnya.
Coba deh, kasih mereka kata-kata motivasi hidup yang satu ini. Para wanita yang ada dalam sejarah biasanya melakukan sesuatu yang dianggap “luar biasa”, lho! Jadi selama yang kamu lakukan nggak merugikan orang lain, nggak masalah jika kamu meneruskannya.

6. Jalur Benar yang Sia-Sia

Bahkan saat kau sudah berada di jalur yang benar, kau akan disalip jika kau hanya duduk diam di sana. Will Rogers
Sulit menentukan apakah kita sudah berada di jalur impian yang benar. Akan tetapi sebenarnya, meski sudah berada di jalur yang benar pun, kesuksesan tidak datang begitu saja.
Tetap dibutuhkan usaha dan dorongan agar kita bisa sampai di ujung jalan. Jangan kaget kalau tiba-tiba ada yang menyalipmu kalau kau hanya diam begitu saja.

7. Dari Sebongkah Batu Menjadi Berlian

Berlian adalah sebongkah batu yang mampu menahan tekanan dengan baik. Henry Kissinger
Masih belum yakin dengan dirimu sendiri meski sudah membaca kumpulan kata-kata motivasi hidup di atas? Ingatlah pada berlian.
Salah satu batu mulia termahal di dunia ini tak indah begitu saja. Ia perlu mengalami proses pemotongan, pemanasan, hingga pemolesan untuk meningkatkan daya jualnya. Begitu juga manusia, perlu mengalami tekanan untuk meningkatkan kualitas dan daya juangnya.

8. Hidup Seperti Fotografi

Hidup ini seperti fotografi. Butuh negatif untuk mengembangkannya menjadi sebuah foto. Ziad K. Abdelnour
Kutipan ini juga hampir mirip maknanya dengan kumpulan kata-kata motivasi hidup sebelumnya. Jangan pernah mengharapkan segala sesuatu akan berjalan mulus di dunia ini.
Namanya hidup, pasti ada cobaan dan rintangan yang menghalang. Tapi asalkan kita bisa melewatinya, akan ada hasil yang bisa kita semai.

9. Tak Bisa Lolos Hidup Hidup

Jangan terlalu serius dalam menjalani hidup. Kau tidak akan pernah bisa lolos hidup-hidup darinya. Elbert Hubbard
Kata-kata motivasi lucu ini memang benar. Tak ada manusia di dunia ini yang akan lolos dari kematian. Semua orang pasti akan menemui ajalnya, entah kapan, dimana, dan bagaimana.
Sayang kalau kita melewatkan semuanya dengan terlalu serius. Santailah sedikit, bumbui hidupmu dengan humor dan tawa. Meski sederhana, tertawa bahkan terbukti bermanfaat bagi kesehatan tubuh dan jiwa.

10. Pelajaran Hidup dari Nyamuk Kecil

Kalau kau merasa terlalu kecil untuk membuat perubahan, cobalah tidur dengan nyamuk. Dalai Lama
Jangan pernah merendahkan dan mengecilkan dirimu sendiri. Jangan menganggap dirimu tak akan pernah bisa membuat perubahan. Akhirnya, kamu tak melakukan apa-apa karena merasa semuanya akan percuma.
Nyatanya, makhluk kecil yang akan mati dalam sekali tepuk itu pun bisa membuat manusia jengkel dan kalang kabut. Masa kita harus kalah dengan nyamuk?
Baca juga: Luapkan Kekecewaanmu Melalui Kata-Kata Galau Sedih yang Menyayat Hati Ini

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Islami

Kumpulan Kata-Kata Motivasi Hidup - QS Al Ra'd

1. Diuji Terlebih Dahulu

Barangsiapa dikehendaki Allah kebaikan baginya, maka dia diuji (dicoba dengan suatu musibah). Sahih Al Bukhari
Ada banyak kumpulan kata-kata motivasi hidup yang mengatakan bahwa ujian itu sebenarnya penting untuk manusia. Di sekolah saja, kamu harus lulus ujian terlebih dahulu sebelum sebelum bisa naik kelas. Apalagi dalam kehidupan, ada ujian tertentu yang diberikan Tuhan untuk menaikkan kelasmu sebagai manusia.
Terkadang, ujian itu mungkin membuatmu lelah dan berurai air mata. Tapi jangan khawatir, ada kebaikan yang akan diberikan Tuhan setelah kamu melaluinya.

2. Menghitung Berkah

Saat cobaan terlalu sulit untuk ditangani, hitunglah berkah yang diberikan padamu. Dr. Bilal Philips
Kalau kamu merasa ujianmu terlalu berat, berusahalah semampumu, lalu berpasrah diri kepada Yang Maha Kuasa. Lupakan sejenak tentang cobaan itu, alihkan perhatianmu ke anugerah dan berkah yang sudah kamu terima selama ini.
Semoga saja, kamu bisa menyadari kalau Tuhan masih sayang padamu. Dengan begitu, kamu punya kekuatan baru untuk kembali menghadapi masalahmu.

3. Lebih Buruk dari Sulit Bersabar

Memang sangat sulit untuk bersabar, tetapi menyia-nyiakan pahala dari kesabaran itulah yang lebih buruk. Abu Bakar Ash Shidiq
Mencoba bersabar dalam menghadapi cobaan memang bukan hal yang mudah. Butuh keikhlasan dan ketegaran hati untuk melakukannya.
Untuk itu, cobalah mengingat pahala dan kebaikan yang sekiranya akan kamu dapatkan jika berhasil melalui semua ini. Sering-seringlah membaca kumpulan motivasi hidup untuk menguatkan hatimu. Semoga saja bisa membuatmu merasa sayang kalau harus menyerah sekarang.

4. Tak Masalah Jika Tak Sempurna

Memangnya kenapa kalau hidup ini tak sempurna? Toh ini bukan surga. Nouman Ali Khan
Wajar saja kalau hidupmu tak sempurna dan kamu berkali-kali dibuat kecewa saat menjalaninya. Namanya juga hidup di dunia, bukan di surga yang penuh kenikmatan dan kesejahteraan.
Sabar saja, tetap jalani dengan sepenuh hati selama kamu masih punya kesempatan. Jangan sampai kamu masih meninggalkan penyesalan saat harus meninggalkannya kelak.

5. Jangan Hanya Minta Ditunjukkan Jalan

Setelah meminta Allah menunjukkan jalan yang benar, jangan cuma berdiri diam. Mulailah berjalan! Albaz Poetry
Bagus kalau kamu memilih berdoa kepada Tuhan untuk ditunjukkan jalan yang benar. Akan tetapi, jangan hanya sekadar meminta saja lalu tak melakukan apa-apa.
Meskipun kamu sudah berada di jalan yang benar, kamu tak akan sampai ke tempat tujuan jika tak mulai berjalan. Maka dari itu, berjalanlah. Kejar apa yang menjadi targetmu selama ini.

6. Allah Tidak Akan Mengubah Keadaan Suatu Kaum

Sesungguhnya Allah tidak mengubah keadaan suatu kaum hingga mereka mengubah keadaan yang ada pada diri mereka sendiri. QS Al Ra’d 11
Manusia memang wajib berdoa dan memohon kepada Yang Maha Kuasa. Namun, jangan harap Allah akan mengabulkannya kalau kamu hanya berdoa saja tanpa pernah berusaha.
Kita tetap wajib berusaha semaksimal mungkin. Setelah itu, barulah kita boleh pasrah dan menyerahkan hasilnya kepada Yang Maha Kuasa.

7. Pandai vs Bijaksana

Kemarin aku pandai, sehingga aku ingin mengubah dunia. Hari ini aku bijaksana, sehingga aku ingin mengubah diriku sendiri. Rumi
Pengetahuan memang penting, namun kebijaksanaan juga tak kalah pentingnya. Terkadang, orang yang pandai tanpa kebijaksanaan menganggap dirinya lebih tinggi dari orang lain.
Padahal, sepandai-pandainya manusia, pasti memiliki kekurangan. Sebelum mengubah dunia atau orang lain, mulailah dari diri sendiri.

8. Kemudahan dan Kesulitan yang Datang Silih Berganti

Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan, sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan. Maka apabila kamu telah selesai (dari sesuatu urusan), kerjakanlah dengan sungguh-sungguh (urusan) yang lain dan hanya kepada Tuhanmulah hendaknya kamu berharap. QS Al Insyirah 5 – 8
Saat kamu menghadapi cobaan dan kesulitan, ingatlah kumpulan kata-kata motivasi hidup dari Al Quran ini. Yakinlah bahwa setelah ada kesulitan, pasti akan ada kemudahan.
Namun saat kamu menerima kemudahan, jangan lantas lengah dan melupakan Allah SWT. Karena setelah kemudahan itu, akan datang lagi kesulitan.

9. Nikmat Tuhan Manakah yang Kamu Dustakan?

Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan? QS Ar Rahman
Begitu banyak nikmat yang telah diberikan Allah SWT kepada kita dalam hidup ini. Namun, kita seringkali melupakan dan menuntut nikmat yang lain.
Padahal, Allah SWT sudah menekankan kita untuk selalu mensyukuri nikmat sesederhana apapun bentuknya. Firman ini pun diulang sebanyak 31 kali dari 78 ayat yang ada di QS Ar Rahman. Jangan sampai nikmat itu hilang baru kita menyesalinya.

10. Alasan Ada Hal Buruk dalam Hidup

Hal-hal buruk terjadi di hidup ini untuk membukakan matamu terhadap hal yang tidak terlalu kau perhatikan sebelumnya. Itu juga merupakan berkah dari Allah SWT. Dr Bilal Philips
Seperti kumpulan kata-kata motivasi hidup ini, semua hal di dunia diciptakan dan terjadi karena sesuatu alasan. Begitu juga dengan cobaan dan ujian hidup.
Kalau belum pernah mengalami kehilangan, kita tak akan pernah mensyukuri apa yang pernah kita punya. Kalau belum pernah terluka, kita tak akan tahu rasanya bahagia. Jadi, selalu syukuri apapun yang terjadi dalam hidup ini.
Baca juga: Kumpulan Kata-Kata Cinta Komplit Dengan Berbagai Nuansa

Makin Semangat Setelah Baca Kumpulan Kata-Kata Motivasi Hidup Ini?

Itu dia kumpulan kata-kata motivasi hidup untuk membantumu meraih cinta dan kesuksesan. Semoga saja bisa membantumu memotivasi diri sendiri dan siap untuk bergerak maju.
Baca juga kumpulan kata bijak Islam di sini. Terkadang, dibutuhkan siraman rohani untuk menyejukkan hatimu yang kalut. Selamat membaca!
Editor: Khonita Fitri

Komentar

Postingan Populer